Testimoni Mata Kuliah Psikologi Pendidikan

TESTIMONIAL MATA KULIAH PSIKOLOGI PENDIDIKAN
Saat ini saya mempelajari mata kuliah psikologi pendidikan di semester 2. Nah, saya mau memberikan sedikit testimoni tentang mata kuliah  ini.
Saya senang bisa belajar mata kuliah psikologi pendidikan ini. Saya mendapatkan banyak pengetahuan baru dan pengalaman yang baru juga. Di mata kuliah ini, saya dan teman-teman kelompok saya diberikan tugas untuk mengobservasi sebuah sekolah, yaitu yang kami pilih adalah sekolah dasar. Pengalaman saya saat observasi, saya bisa melihat bagaimana cara belajar adik-adik disekolah tersebut, dan bagaimana sistem pengajarannya. Dan ini merupakan pengalaman yang baru bagi saya. Selain tugas ini, masih ada tugas meresume beberapa materi yang harus dipublish di blog. Karena tugas ini, saya harus melawan rasa malas saya untuk membaca materi yang ada dibuku. Dan blog yang saya buat secara tidak sadar menjadi aktif kembali hehe. Dari materi-materi ini juga bisa saya terapkan dikemudian hari ke adik-adik atau ponakan saya.

Terima kasih saya ucapkan kepada dosen-dosen yang berbaik hati, yang sudah berbagi pengalaman dan pengetahuannya kepada kami sebagai mahasiswa yang baru berada di semester 2 ini.

0 komentar:

Posting Komentar